Tips cara membuat tahu goreng gado-gado
Selamat datang di kafe piak_galoo
Kali ini admin akan berbagi
menu spesial untuk camilan santai anda yaitu Tips cara membuat tahu goreng gado-gado.tak
perlu berlama-lama lagi ne admin sajikan sebagai berikut
Bahan-bahan
- Tahu putih 20buah
- Tauge 100 gr
- Minyak goreng
Bumbu Kecap
- Kecap manis 10 sdm
- Cuka ½ sdt
- Garam dapur ¼ sdt
- Gula merah 4 sdt
- Air matang 80 cc
Bumbu Halus
- Bawang merah 8 btr
- Bawang putih 5 bh
- Cabe merah 4 buah
- Cabe rawit 5buah
Pelengkap
- Seledri 3 tangkai, cincang
- Bawang goreng secukupnya
Tips cara membuat tahu goreng gado-gado
- Panaskan minyak lalu goreng tahu putih hingga matang. Angkat, tiriskan lalu pototng-pototng.
- Ambil tauge kemudian rendamkan ke dalam air panas sampai menjadi layu. Angkat dan tiriskan.
- Kemudian siapkan bumbu kecap dan bumbu halus lalu mencampurkannya menjadi satu sampai merata.
- Setelah itu, siapkan wadah saji lalu letakkan tahu goreng yang sudah dipotong-potong di atas wadah saji bersama dengan tauge. Siramkan campuran bumbu kecap dan bumbu halus pada potongan tahu dan tauge serta taburi pelengkap berupa cincangan seledri dan goreng bawang.
- Tahu guling dengan bumbu saus kecap siap dihidangkan.
EmoticonEmoticon