Minggu, 20 Maret 2016

Tips cara membuat sambal mangga muda yang praktis

Tags



Tips cara membuat sambal mangga muda yang praktis

Dunia kuliner saat ini sudah mendunia bahkan kita yang belum pernah membuatnya sekarang semakin termudahkan dengan hadirnya para bloger-bloger untuk membantu kita cara membuat suatu sajian kuliner yang nikmat .Nah kali ini admin mau berbagi resef cara membuat sambel dari mangga muda,tentunya sebagai orang asia tak sulit untuk mendapatkan bahan mangga mudah untuk di buat menjadi sambal yang nikmat.Untuk lebih detilnya saya akan memberikan tips-tips cara membuat sambal mangga muda yang praktis

Bahan-Bahan yang diperlukan sebagai berikut :
  • 2 buah mangga muda ( kupas kulitnya )
  • terasi yang dibakar 1 sendok teh
  • garam 3/4 sendok teh
  • gula merah 1 sendok makan
  • cabe merah besar 4 buah atau sesuai selera
  • cabe rawit 13 buah
  • bawang merah 4 butir
  • bawang putih 3 siung

Tips cara membuat sambal mangga muda yang praktis
  1. Serut memanjang buah mangga yang sudah dikupas, sisihkan sejenak
  2. Campurkan gula merah, garam, bawang merah, bawang putih, terasi yang dibakar dan cabe menjadi satu
  3. Haluskan bahan yang dicampur dengan cara diulek secara manual
  4. Masukkan buah mangga kedalam sambal yang sudah diulek
  5. Aduk hingga tercampur merata dan siap untuk disajikan
Untuk  membuat sambal mangga muda ini hendaklah menggunakan mangga yang belum terlalu mateng karena bisa membuat cita rasa yang guri dan nikmat

Selamat mencoba


EmoticonEmoticon