Selasa, 17 Mei 2016

TIPS CARA MEMBUAT KUE DONAT KENTANG SUPER NIKMAT




TIPS CARA MEMBUAT KUE DONAT KENTANG SUPER NIKMAT

Selamat datang di kafe piak_galoo

Kali ini admin akan berbagi tips membuat kue yang super nikmat yang bisa anda hidangkan bersama keluarga anda saat kumpul bersama-sama,tak perlu berlama-lama
Bahan-bahan :
  • 1/4 kg kentang, kupas kukus dan haluskan
  • 4 sdm gula pasir
  • 1/2 kg tepung terigu protein tinggi
  • 1 sdt baking powder
  • minyak goreng secukupnya
  • 1/4 kg mentega
  • 100 ml air
  • 4 butir telur ayam
  • 3 sdm susu bubuk full cream
  • 1 sdt garam
  • 11 gram ragi instant
Bahan untuk Topping donat :
  • 2 sdm margarin
  • meses coklat, atau warna sesuai selera
  • tepung gula
  • keju
  • 100 gram dark cooking chocolate atau 1 coklat batang
Tips Cara Membuat Kue Donat Kentang Super Nikmat :
  1. Langkah pertama, masukan tepung terigu, gula pasir, air, ragi instant dan susu bubuk, lalu aduk rata.
  2. Tambahkan kentang yang sudah di haluskan dan campurkan juga telur dan air bersih, kemudian aduk dan uleni terus.
  3. Sambil diuleni tambahkan garam dan mentega, setelah adonan menjadi elastis maka diamkan selama 20 menit.
  4. Kemudian ambil adonan kecil-kecil lalu bulatkan dan lubangi bagian tengahnya, lalu diamkan sebentar hingga mengembang.
  5. Berikutnya, panaskan minyak goreng terlebih dahulu, dengan api kecil, lalu goreng donat sampai matang dan kecoklatan, angkat dan tiriskan.
  6. Langkah terakhir, olesi donat dengan margarin kemudian taburi dengan topping sesuai pilihan anda. Sajikan dan nikmati donat kentangnya.
SELAMAT MENCOBA


EmoticonEmoticon